ACDK Serahkan Buku Profil Lembaga Kepada Dinas Perikanan Bireuen

Penyerahan buku profil Acdk (dok/acdk)

WAA - Senin 01 oktober 2012 mejadi sebuah catatan tersendiri bagi Lembaga ACDK (AC-Denmark) Karena pada hari itu Pengurus ACDK yang terdiri dari Saifuddin A.Gani (Ketua ACDK), Saifannur (Sekretaris ACDK), Tarmizi Age (Pembina ACDK), sedangkan Idris Kasem yang pada awalnya ikut hadir tidak ikut bergabung pada acara penyerahan buku Profil Lembaga ACDK karena harus pergi menyelesaikan urusan lainnya di Bireuen.

Pertemuan dan penyerahan Profil ACDK pada pihak dinas perikanan kabupaten Bireuen sebenarnya sudah lama di rencanakan, namun karena ada beberapa kesibukan yang harus di selesaikan ACDK, sehingga sudah dua bulan lebih saya berada di Bireuen sejak pulang dari Denmark, barulah kami berkesempatan menemui Kepala dinas perikanan yang bernama Saiful Bahri di kantornya.

Dalam kesempatan yang boleh di katakan sebagai tahapan pengenalan dan promosi lembaga ACDK (AC-Denmark) kepada pemerintah dan masyarakat Áceh yang bertujuan agar kami bisa sinergis dalam membangun Bireuen kedepan, Saiful Bahri (Kepala Dinas Perikanan) mengatakan saya memiliki rencana besar dengan melaksanakan beberapa program unggul di bidang perikanan di Bireuen, antaranya program 1000 kolam, artinya setiap kampung akan memiliki kolam, kemudian kita harus selamatkan harta di laut Bireuen dengan berbagai bentuk usaha penyelamatan termasuk dengan memabangun karang terumbu, dan jika sesuai kita akan saya kira kita perlu ciptakan sepedada kusus bagi perempuan untuk kegunaan jualan ikan keliling sehingga pendapatannya bisa bertambah, begitu juga dengan TPI Peudada saya kira perlu kita jadikan salah satu kawasan yang besar sehingga kapal-kapal bisa masuk untuk mengambil ikan untuk kebutuhan dalam negeri dan eksport, tidak terkecuali perlu di bangun rumah kaca untuk lokasi jemuran ikan ketika musim hujan.

ACDK sebagai sebuah lembaga yang konsen dengan pembangunan ekonomi masyarakat tentu menyambut baik cita-cita dinas perikanan Bireuen agar kiranya bisa terwujud dan terlaksana, apa lagi pada prinsipnya tidak ada hal yang tidak bisa di lakukan jika memang mereka mau melakukannya dengan tetap mengikuti aturan yang ada.

ACDK menawarkan dinas perikanan untuk meninjau beberapa lokasi di daerah pedalaman Peudada karena memiliki aliran sungai yang di nilai sesuai untuk program perikanan air tawar. Kepala dinas perikanan berjanji akan berusaha menyempatkan waktu untuk turun kelapangan dalam waktu dekat agar bisa menilai layak atau tidaknya kawasan-kawan tersebut di majukan.

Oleh Tarmizi Age (Mukarram) salah seorang Pembina Lembaga ACDK
Previous Post Next Post