Peringatan Maulid Akbar di Denmark Jadi Media Silaturrahmi

Warga Aceh di Denmark Pada Peringatan Maulid Akabar, Sabtu 23 Mei 2009.[Foto Suhadi/Waa]

WAADENMARK, Warga Aceh Denmark pada sabtu 23/05/2009 berkumpul di sebuah gedung yang beralamat di Bornenes Jord, Stadion Vej 9, 9760 Vraa, Denmark, untuk memperingati hari lahir Nabi Muhammad Sallallahu Alaihi Wasallam.

Peringatan Maulid Akbar di Denmark, di lihat juga merupakan salah satu momentum silaturrahmi dengan saling bertemu, saling menyapa dan bahkan menjadi pelajaran berharga untuk generasi Aceh di Denmark.

Panitia Pelaksana Maulid Akbar di Denmark, Nek Hassan dan Banda, memberitau bahwa Acara peringatan maulid Nabi Muhammad SAW berhasil di laksanakan dengang sukses. Sebagai panitia kami sangat berterimakasih atas partisipasi seluruh warga Aceh di Denmark, khususnya kepada tim persiapan makanan yang semalam suntuk telah bekerja mempersiapkan berbagai keperluan kenduri, dan kepada ibu-ibu yang telah turut serta menyediakan berbagai lauk untuk di jamu, kami turut mengucapkan terimakasih yang tak terhingga.

Terimakasih juga kepada kak Ruyani Daud yang telah berinisiatif berusaha mendapat gedung untuk bisa sama-sama kita berkumpul bagi memperingati hari lahir Nabi Muhammad SAW.

Kenduri memperingati Maulidurrasul kali ini di Denmark yang dihadiri seratusan warga Aceh Denmark, juga di hadiri puluhan warga Aceh Norwegia.

Bue Kulah (Nasi Bungkus daun Pisang) Jadi alah Satu Hidangan Maulid di Denmark,
Sabtu 23 Mei 2009.[Foto Iwan/Waa]

Acara yang mulai di buka pada jam 1.30 siang dan di tutup pada jam 6.00 petang di isi dengan bacaan ayat Al-Quran olen Tgk Ansari Muhammad dan Zikir yang dipimpin oleh Al-Ayubi Basyah serta doa di pimpin oleh Tgk Razali Yusuf.

Warga yang hadir turut meluangkan waktu untuk membincang persoalan-persoalan menyangkut kemuslihatan masyarakat Aceh di Denmark kedepan.[Tarmizi Age]
Previous Post Next Post